Sinopsis buku novel Matahari Tere Liye
Judul : Matahari
Serial : Dunia Paralel #3
Isi Hal : 400hlm
Penulis : Tere Liye
Genre. : Novel,Fiksi Remaja
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tahun. : 2016
ISBN : 978-602-03-3211-6
Sinopsis
Buku Novel Matahari karya Tere Liye merupakan buku ketiga dari serial bumi. Masih menceritakan tentang petualangan tiga sahabat di dunia paralel. Jika di novel bumi menceritakan petualangan di klan bulan, novel bulan menceritakan petualangan di klan matahari, novel matahari ini menceritakan petualangan di klan bintang.
Sepulang dari klan bulan dengan keadaan berduka karena meninggalnya Ily. Raib, Seli, dan Ali di perintahkan untuk menjalani kehidupan seperti remaja lainya. Ali mendadak populer karena masuk tim basket dan menjadi pemain hebat dalam tim basket. Raib merasa bahwa Ali curang, tapi Ali tetap mengelak.
Karena Kegeniusan dan rasa penasaran. Ali membuat kapsul perak yang ia beri nama ILY. Ali juga mempelajari pengetahuan baru dari tabung perak pemberian Av “Merchandise Gift” yang berisi soft copy seluruh arsip perpustakaan klan bulan. Karena itulah Ali ingin berpetualang menuju klan bintang yang letaknya tak banyak diketahui orang.
Ali membujuk Raib agar menggunakan buku kehidupan sebagai portal menuju klan bintang. Raib tidak mewujudkan keinginan Ali karena Raib telah berjanji kepada Av dan Miss selena untuk tidak menggunakan buku itu tanpa sepengetahuan mereka. Setelah berulang kali Ali gagal membujuk Raib, Ali tetap tidak menyerah. Ia mencari cara agar dapat pergi menuju klan bintang tanpa buku kehidupan.
Setelah mencari tahu dan mencari cara agar dapat pergi menuju klan bintang. Ali akhirnya menemukan lorong kuno di bawah tanah dan mereka siap berpetualang di dunia paralel lagi.
Mereka bertarung menghadapi dua monster seperti ular yang menjaga ujung lorong, dan menghadapi lebih banyak ular ketika masuk dalam ruangan. Mereka juga harus menghadapi rombongan kelelawar di ruangan padang kristal. Mereka di selamatkan 4 orang klan bintang, digiring ke ruang lembah hijau dan bertemu Faarazaraaf ( wanita tua pemimpin lembah hijau) dan di sambut hangat. Mereka tinggal dengan nyaman di pondok faar.
Namun, keberadaan mereka di ketahui oleh dewan kota zaramaraz yang berambisi besar dan tidak menyukai para pemilik kekuatan. Raib, Seli, Ali di tangkap oleh pasukan kota zaramaraz serta sekretaris dewan kota yang di pimpin oleh marsekar laar.
Berkat bantuan Laar, mereka berhasil meloloskan diri. Faar memberikan granat EMP kepada Laar dan Laar memberikannya kepada Ali. Atas usul Laar mereka menemui Kaar, pemilik restoran Lezazel. Kaar, Raib, Seli, dan Ali kembali ke lembah hijau dan siap untuk pulang.
Namun buku kehidupan milik Raib tidak ada, sekretaris dewan kota mengambilnya. Mereka terpaksa harus mengambil buku itu kembali. Mereka menyusun rencana dan pergi menuju kota zaramaraz. Rencana yang mereka buat tidak berjalan sesuai yang mereka pikirnya. Mereka bertarung dan di penjara. Tapi mereka berhasil loļos dan menangkap sekretaris dewan kota karena para tetua kota mempunyai rencana yang sungguh dasyat. Mereka kembali dan memberitahu kabar penting itu kepada Av dan Miss selena.
Kelebihan
Buku Novel “Matahari” karya tere liye sangan menarik. Menginspirasi dan menakjubkan. Pesan moral yang ada dalam buku tersebut bukan hanya untuk anak remaja, melainkan orang dewasa juga.
Jika Kalian Minat untuk membaca buku novel Matahari Karya Tere Liye Bisa download link Dibawah ini “Download matahari terel Liye.pdf” .
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Komentar (0)
Post a Comment